Polsek Bongas Lakukan Patroli Secara Mobile dan Stasioner di Daerah Rawan Kamtibmas

    Polsek Bongas Lakukan Patroli Secara Mobile dan Stasioner di Daerah Rawan Kamtibmas

    Indramayu, - - Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan serta keamanan, Polsek Bongas jajaran Polres Indramayu Polda Jabar, kembali melaksanakan kegiatan Strong Point Wiralodra di Wilayah Hukum Polsek Bongas, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Senin, (12/2/2024).


    Sasaran kegiatan Strong Point Wiralodra, personel menyasar jalur rawan kriminalitas, jalur rawan lakalantas dan lokasi rawan gangguan kamtibmas.

    Dalam kegiatan tersebut, Personil melakukan Patroli secara Mobile dan stasioner di sepanjang jalan baik pemukiman warga dan daerah rawan guna antisipasi terjadinya kriminalitas.

    Tidak sampai disitu, Personil juga menghimbau kepada masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga dan memelihara kamtibmas yang aman dan kondusif dilingkungannya masing-masing.

    Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Bongas, Iptu Maryudi mengatakan, bahwa Strong Point Wiralodra adalah upaya menghadirkan Polisi di tengah Masyarakat untuk meningkatkan kualitas pelayanan serta keamanan dan ketertiban di Masyarakat.

    “Kegiatan Strong Point Wiralodra dilaksanakan dari pukul 09.00 Wib sampai dengan selesai, ” ujarnya.

    Kapolsek berharap, dengan rutin di gelarnya Strong Point Wiralodra diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat serta dapat mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatan dengan adanya kehadiran anggota Polri di tengah Masyarakat, ” harap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    Bongas.

    Bongas.

    Artikel Sebelumnya

    Piket Patroli Polsek Bongas Ajak Warga Aktif...

    Artikel Berikutnya

    Berdialog Dengan Masyarakat, Piket Patroli...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ucapkan Selamat Natal, Kapolri: Mari Genggam Erat Persatuan dan Kesatuan

    Ikuti Kami